You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Layanan Jemput Bola KAMSA Sasar Ratusan Warga Kalibata
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Layanan KAMSA Sasar Ratusan Warga Kalibata

Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Selatan menggelar pelayanan Kampung Sadar Administrasi Kependudukan (KAMSA) di RW 05, Kalibata, Pancoran. 

Kita juga lakukan sosialisasi dan aktivasi Identitas Kependudukan Digital

Kepala Suku Dinas Dukcapil Jakarta Selatan, Nurrahman mengatakan, layanan jemput bola ini digelar demi terwujudnya tertib administrasi kependudukan (adminduk).

"Kita juga lakukan sosialisasi dan aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD)," ujarnya, Selasa (18/7). 

Sudin Dukcapil Jakbar Layani Berkas Adminduk Penyintas Kebakaran di Duri Utara

Nurrahman menjelaskan, layanan ini dimulai dari pukul 08.00-12.00 dengan melibatkan 10 personel. Total warga yang terlayani tercatat 423 pemohon dengan rincian lima mencetak KIA, 13 rekam KTP, 126 akta lahir, tujuh akta kematian, 122 cetak KK dan 150 aktivasi IKD.

Pihaknya mengimbau warga yang belum tertib adminduk agar langsung mengurus ke kantor kelurahan atau kecamatan terdekat.

"Semoga layanan jemput bola ini dapat memudahkan warga memiliki dokumen kependudukan yang lengkap dan mudah dibawa kemana-mana," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2274 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1267 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1225 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1004 personDessy Suciati